Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin canggih dan semakin modern, ada berbagai macam hal yang ada di dalam kehidupan kita perlahan-lahan telah hilang dan tidak lagi dilakukan. Salah satunya adalah berbagai macam permainan olahraga tradisional. Anak-anak pada saat ini sebagian besar kurang mengetahui berbagai macam permainan tradisional yang sering dimainkan oleh ayah bundanya masing-masing dikala mereka berusia sekolah maupun remaja.
Anak-anak zaman sekarang sudah dimanjakan dengan kehadiran berbagai macam perangkat elektronik canggih yang seakan sudah menjadi sahabat sejati mereka. Padahal tana mereka sadari dengan terus menerus memainkan berbagai macam perangkat canggih tersebut mereka akan memiliki kebiasaan fasip dan tubuh mereka malas untuk digerakan.
Hal tersebut tentunya tidak dirasakan oleh semua orang tua mereka di saat mereka masih berusia kanak-kanak. Pada masa mereka masih berusia anak-anak mereka belum mengenal berbagai macam gadget maupun perangkat canggih yang lazim digunakan seperti saat ini. Ada berbagai macam permainan olahraga tradisional yang menemani waktu bermain mereka dan mengisi hari-hari mereka dengan penuh keceriaan. Salah satu permainan tradisional yang sering dimainkan adalah permainan gobak sodor. Gobak sodor merupakan salah satu jenis permainan tradisional yang sangat seru untuk dimainkan.
Permainan ini biasanya dimainkan oleh 8-10 orang anak. Mereka akan terbagi menjadi dua kelompok dengan tugasnya yang berbeda-beda. Sebelum memainkan permainan ini mereka biasanya akan membuat garis yang dibuat sedemikian rupa menjadi sebuah tempat yang harus dilalui oleh satu kelompok. Tugas dari kelompok yang lain adalah menjaga wilayah tersebut dan menangkap anggota kelompok lawan yang ingin menembusnya.
Apabila kelompok yang bertugas menjaga mampu menangkap semua anggota kelompok lawan maka mereka akan saling bertukar tugas. Prmainan tradisional ini memberikan berbagai macam manfaat positif salah satunya adalah mampu melatih fisik dan ketahanan tubuh mereka. Manfaat yang tidak kalah penting adalah mereka akan mampu memiliki hubungan sosial atau interaksi dengan teman sebaya yang lebih baik jika dibandingkan dengan anak zaman sekarang.