model rambut pendek wanita terbaru – Rambut merupakan bagian terpenting dari penampilan seseorang wanita. Banyak model rambut yang bisa kita temukan yang membuat wanita semakin cantik, salah satu model rambut yaitu dengan potongan pendek. Anda bisa menemukan beberapa model rambut pendek yang juga membuat wanita tidak kalah cantik.
Nah berikut ini untuk beberapa model rambut pendek wanita terbaru :
1. Potongan Rambut Pendek Wanita Wajah oval
Memiliki wajah oval sangat beruntung karena banyak keunggulanya. Anda dapat memilih potongan jenis apapun, hal tersebut dikarenakan akan bisa menjadi tetap cocok untuk wajah Anda. akan tetapi sangat di sarankan untuk bisa memberikan kesan curly yang terdapat di beberapa bagian rambut sehingga bisa tampak lebih feminism.
2. Potongan Rambut Pendek Wanita Wajah bulat
Selanjutnya untuk model potongan rambut dengan wajah bulat. Bentuk dari wajah bulat ini mempunyai cirri yaitu jarak antara dahi ke dagu serta juga jarak kedua pelipis yang sama. Kemudian untuk tulang rahang juga terlihat tertimbun pipi.
Untuk Anda yang men berkeinginan potongan rambut pendek, maka dalam hal ini Anda bisa memilih potongan yang lebih dari dagu. Selanjutnya untuk penambahan poni, maka Anda dapat memilih poni dengan jenis miring sehingga untuk wajah terkesan lebih tirus.
3. Potongan Rambut Pendek Wanita Wajah panjang
Selanjutnya yaitu untuk wanita yang memiliki wajah panjang, biasanya juga di anggap sebagai wajah yang proporsional serta unik. Untuk para pemilik wajah panjang ini, maka Anda bisa tetap bisa melakukan pemotongan rambut model pendek, dan asalkan potongan yang pendek tersebut bisa sedikit lebih panjang dari pada wajah Anda sehingga wajah tidak akan terkesan semakin panjang.
4. Potongan Rambut Pendek Wanita Wajah kotak
Berikutnya yaitu dengan wajah yang kotak, disini akan memberikan nuansa yang tegas, pada area dagu serta wajah secara keseluruhan memiliki bentuk seperti persegi. Untuk bisa memberikan kesan yang lebih seimbang pada wajah, maka dalam hal ini Anda bisa memberikan potongan yang pendek dengan menggunakan tambahan curly rambut. Akan tetapi untuk yang tidak suka dengan rambut keriting, maka dalam hal ini dapat memberikan bentuk curly hanya ada pada bagian bawah rambut saja.
Nah itulah mengenai beberapa model rambut pendek wanita terbaru, yang tentunya bisa menjadi referensi untuk Anda.