Memiliki anak yang pintar merupakan keinginan setiap orang tua. Namun tak jarang orang tua tidak mengerti bagaimana cara membimbing anak supaya pintar baik dalam hal emosional maupun akademis. Salah satunya dalam mengajari anak bagaimana cara belajar membaca yang baik dan menyenangkan.
Terkadang kita sebagai orang tua tidak sabaran dalam mengajari anak belajar dan akhirnya cuma mengandalkan gurunya disekolah. Untuk itu berikut ada beberapa tips supaya anak tertarik untuk belajar membaca, diantaranya:
- Perhatikan tempat
Salah satu cara agar anak tertaik untuk belajar adalah dengan memperhatikan tempat belajarnya. Jika dirumah, pilihlah tempat yang paling nyaman untuknya. Perhatikan penerangan ruangan, berilah warna-warna dinding atau hiasan yang cerah agar suasana belajar tambah menyenangkan. - Perhatikan media membaca
Selain tempat, kita juga mesti memperhatikan media apa yang kita gunakan untuk anak belajar membaca. Anda bisa menggunakan mainan yang memiliki gambar-gambar huruf, bisa juga buku cerita, bahkan anda juga bisa memanfaatkan kecanggihan gadget anda. Semua media tersebut merupakan cara belajar membaca yang menarik dan menyenangkan bagi anak-anak. - Perhatikan waktu
Anda juga harus memperhatikan waktu untuk belajar. Jangan pernah untuk menentukan jadwal tertentu untuk mengajari anak membaca. Hal ini akan membuat anak terbebani dan mereka akan malas untuk belajar. Anda bisa mengajarinya sambil menonton televisi, atau sedang bermain. Jangan terlalu lama karena anak mudah bosan. Jika mereka sudah merasa bosan, lebih baik langsung hentikan dan jangan dipaksa untuk belajar lagi. Biarkan mereka beristirahat agar tida membuatnya jenuh dan stres. - Perhatikan sikap
Seperti yang disebutkan diatas, kita kadang suka tidak sabaran ketika membimbing anak belajar apalagi jika anak susah memahami isi pelajaran. Sebaiknya bimbinglah dengan pelan-pelan dan sabar, gunakan suara yang lembut dan penuh perhatian. Hal ini akan membuat anak mudah untuk memahami daripada anda harus membentaknya.
Itulah beberapa tips agar anak tertarik untuk belajar. Cara belajar membaca yang baik adalah bagaimana kita menciptakan suasana yang baik agar anak lebih tertarik dan senang ketika belajar. Untuk menunjang kegiatan belajar anak, sebaiknya pilih asupan nutrisi yang baik salah satunya dengan susu Dancow yang khusus diformulasikan untuk anak-anak pra sekolah.