Cara Mengobati Feline Rhinotracheitis Pada Kucing Anda

feline rhinotracheitis
feline rhinotracheitis

Salah satu gangguan umum yang sering diderita oleh kucing maupun anak kucing adalah feline rhinotracheitis. Penyakit yang dikenal dengan flu kucing tersebut disebabkan oleh virus bernama feline herpesvirus (FHV). Kucing yang menderita rhinotracheitis mengalami beberapa gejala seperti peradangan dan pembengkakan jaringan mata, keluar lendir dari hidung, kesulitan bernapas, hilangnya nafsu makan, dan bersin secara mendadak. Pada dasarnya, rhinotracheitis memang mengganggu saluran pernapasan.

Jika anabul mengalami gejala-gejala rhinotracheitis, Anda harus segera mengobatinya. Berikut ini adalah pengobatan pada kucing yang bisa dilakukan:

Menjaga Cairan Tubuh Kucing

Langkah awal yang perlu Anda lakukan adalah memastikan anabul mendapatkan kebutuhan cairan hariannya. Minum banyak air bisa membantu melonggarkan sekresi katarak. Selain itu, Anda juga bisa melakukan perawatan uap air panas. Hal tersebut menjadi salah satu cara untuk melegakan pernapasan kucing yang terganggu.

Menjaga Kebersihan Mata dan Hidung

Kucing yang terinfeksi feline herpesvirus memiliki mata dan hidung yang berair. Jangan biarkan kotoran maupun air bersarang terlalu lama di mata mereka. Bersihkan kotoran sesegera mungkin menggunakan kapas lembut yang telah dicelupkan di air garam. Hal tersebut bisa membuat mata dan hidung kucing lebih bersih.

Memastikan Asupan Makanan 

Kucing yang terinfeksi virus dan terkena rhinotracheitis biasanya tidak nafsu makan. Anda jangan membiarkan kucing tidak makan begitu saja karena bisa memperparah penyakitnya. Pastikan kucing mendapatkan asupan makanan yang cukup. 

Meskipun tidak sebanyak biasanya, namun Anda harus memaksa kucing untuk mau makan. Biasanya kucing enggan makan karena tenggorokan sakit. Jadi carikan makanan lembut dan mudah ditelan agar anabul mau makan.

Membawa ke Dokter

Langkah terakhir yang perlu Anda lakukan tentu saja membawa ke dokter apabila tidak ada perubahan setelah perawatan. Dokter hewan biasanya akan memberikan resep antibiotik. Meskipun sudah mendapatkan antibiotik, Anda tetap harus melakukan perawatan-perawatan di atas. 

Itulah cara mengobati feline rhinotracheitis pada kucing yang perlu Anda ketahui. Jika mencari makanan bergizi yang memiliki kandungan gizi lengkap untuk anabul, Royal Canin adalah pilihannya. Selain makanan, Royal Canin juga memiliki produk cemilan kucing untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi anabul.