Sekarang ini banyak orang yang membuat rumah atau bangunan dengan konsep minimalis. Hal ini dikarenakan sedikitnya lahan yang bisa digunakan akibat meningkatnya angka penduduk saat ini. Salah satunya dalam membuat sebuah kantor, menata kantor yang minimalis memang sedikit lebih sulit dibandingkan dengan ruangan kantor yang luas. Kita dituntut untuk lebih kreatif dalam menata kantor yang sempit. Jika perlu, anda bisa menggunakan bantuan jasa desain interior untuk mendapatkan design ruangan yang tepat. Berikut ada beberapa tips menata ruang kantor yang minimalis, diantaranya:
- Jangan meletakan furniture apapun di dekat pintu
Memiliki ruang kantor yang sempit membuat kita memiliki ruang terbatas untuk menyimpan barang atau furniture. Dimanapun itu, disarankan untuk tidak meletakan furniture di dekat pintu masuk. Karena dapat mengganngu anda dalam melakukan aktivitas dikantor.
2. Atur file pada tempatnya
Atur berkas anda di tempat atau file secara teratur dan rapi. Hal ini untuk memudahkan anda ketika mencari berkas yang dibutuhkan. Simpanlah file berdasarkan kategory, abjad, atau apapun. Sehingga kita tidak perlu membongkar seluruh isi file untuk mendapatkan berkas yang dibutuhkan.
3. Perhatikan posisi meja dan kursi
Posisi meja dan kursi sangat penting diperhatikan pada ruangan yang minimalis. Pilihlah ukuran yang sesuai dengan luas ruangan. Pilihlah posisi yang nyaman bagi anda, dan sesuai dengan urutan pekerjaan. Dalam meletakannya janganlah semabarangan. Harus memperhatikan keserasian dengan tema ruangan tersebut.
4. Peletakan tempat sampah
Tempat sampah merupakan komponen yang tidak boleh terlewatkan. Hal ini untuk menjaga agar ruangan tetap bersih dari sampah. Dalam meletakan alat yang satu ini, bisa di bawah meja, bbisa juga di samping meja. Kenapa harus dekat dengan meja, agar anda dapat dengan mudah menjangkaunya, sehingga tidak perlu keluar dari kursi hanya untuk membuang sampah.
Itulah beberapa tips mudah dalam menata ruang yang minimalis. Agar lebih mudah anda bisa meminta bantuan jasa desain interior yang sudah profesionaal. Sebut saja Gema Intermulia yang merupakan penyedia jasa desain yang sudah memiliki reputasi yang baik dibidangnya.